Untitled Document
Untitled Document
Home >> Volume >> Daftar Isi >> Detail
Untitled Document

VOLUME 07 Edisi 1 , Januari 2015




Title

APLIKASI WEB MENGGUNAKAN FRAMEWORK CAKEPHP (STUDI KASUS DI PERPUSTAKAAN STTII-UKRIM YOGYAKARTA)

Authors
Yosafat E. H. Rissy, Febe Maedjaja
Program Studi Teknik Informatika Universitas Kristen Immanuel

Abstract

Framework sangat membantu developer membangun aplikasi berbasis web dengan cepat dan lebih terstruktur dalam menulis kode program serta mudah dalam pengembangan program, namun framework juga menimbulkan keterbatasan bagi developer yang perlu diteliti. CakePHP adalah sebuah framework open source yang digunakan untuk mengembangkan aplikasi web dengan dasar kerja CRUD (Create, Read, Update, Delete), dan memungkinkan developer membuat sebuah aplikasi berbasis web dengan pola pengembangan RAD (Rapid Application Developments). Dengan menggunakan konsep MVC (Model View Controller), suatu konsep pemrograman yang memisahkan pemrograman logika aplikasi dengan presentasinya, sistem yang dibangun dengan framework CakePHP memungkinkan untuk pemeliharaan dan pengembangan. Kami menguji CakePHP dalam studi kasus pembuatan system informasi pada perpustakaan STTII-UKRIM di Yogyakarta. Kami menyimpulkan bahwa framework CakePHP memberikan kemudahan dan juga menimbulkan keterbatasan bagi seorang developer. Namun tetap saja dengan menggunakan fitur-fitur yang telah disediakan, framework CakePHP dapat menjadi pertimbangan bagi developer dalam membangun aplikasi berbasis web.
Keywords

CakePHP, MVC, framework
File

Download Artikel
Untitled Document
JOURNAL CONTENT
Search :


LINKS FREE JOURNALS


Untitled Document